PROFESI DAN PROFESIONALISME

Profesi dan Profesionalisme

1.      Profesionalisme
Profesionalisme berkaitan dengan perofesi dan professional yang akan menghasilkan kata profesionalisme. Profesi  dapat diartikan sebagai pekerjaan yang dilakukan dengan keahlian dan ketrampilan yang tinggi, sedangkan professional adalah seseorang melakukan pekerjaan karena mempunyai ahli dibidangnya dan meluangkan seluruh waktu, tenaga dan perhatianyan untuk pekerjaan atau dengan kata lain orang yang mempunyai komitmen pribadi yang tinggi terhadap pekerjaan tersebut. Profesionalisme yaitu sikap dari dalam diri seseorang yang harus dilakukan, dapat diandalkan dan dapat dipertanggungjawabkan setiap pekerjaan yang dilakukannya. Seseorang yang mempunyai profesi belum tentu bisa menjadi profesional, untuk itu profesional dan profesionalisme harus berasal dari komitmen pribadi dan moral pada profesi tersebut dan pada pihak-pihak kepentingan terkait. Orang yang profesional berarti orang yang mempunyai komitmen pribadi yang tinggi, serius, mempunyai integritas tinggi dan mendalam yang bertanggung jawab atas pekerjaannya agar tidak merugikan pihak lain. Orang yang profesional mengetahui bagaimana menjaga nama baiknya, komitmen moralnya, tuntutan profesi, nilai-nilai dan cita-cita yang diperjuangkan dalam profesinya. Maka dari itu, profesi sebuah pekerjaan yang berbeda pada pekerjaan umumnya yang harus mempunyai sikap profesionalisme.
2.      Ciri-ciri seseorang profesional dibidang teknik secara umum
Seorang insinyur atau teknik harus mempunyai jiwa yang professionalisme  untuk mewujudkan kerja-kerja yang professional. Hal tersebut didukung oleh ciri-ciri seorang professional yaitu mempunyai keterampilan dan kemahiran yang tinggi dalam melaksanakan tugas dibidang teknik. Mempunyai ilmu, pengalaman, kecerdasan dalam menganalisis suatu masalah, peka membaca situasi, tepat dan cermat dalam mengambil keputusan yang terbaik. Mempunyai pola pikir dan sikap berorientasi ke depan untuk mengantisipasi perkembangan lingkungan. Mempunyai sikap mandiri dan terbuka serta menghargai pendapat orang lain namun cermat dalam memilih yang terbaik bagi dirinya.
3.      Ciri-ciri seseorang profesional dibidang teknik industri secara khusus
Teknik industri adalah suatu teknik yang digunakn untuk mengatur sistem manajemen produksi yang didalamnya mencakup perencanaan, perancangan, perbaikan atau mengatur sistem secara keseluruhan dengan mempertimbangkan aspek manusia, mesin, material, metode agar berjalan dengan baik. Untuk itu, seorang teknik industri mempunyai ciri-ciri profesional dibidangnya yaitu kreatif dalam merancang sistem manufaktur maupun sistem solusi integratif dengan mengkombinasikan ilmu pengetahuan yang dimilki. Selanjutnya meningkatkan maksudnya adalah seorang teknik industri harus mampu dalam peningkatan sistem dan dalam pemecahan masalah. Ketiga adalah menginstalasi maksudnya seorang teknik dapat mengimplementasikan kemampuan dan ilmu pengetahuannya secara profesional dibidang kerja yang dipilihnya baik dalam bidang manufaktur atau jasa. 

Sumber :
Wright, Paul H. 2005. Pengantar Engineering Edisi ketiga. Jakarta: Erlangga.

Soal :

1.     Pekerjaan yang dilakukan dengan keahlian dan ketrampilan yang tinggi, merupakan pengertian dari ...
a.       Professional
b.      Professionalisme
c.       Etika
d.      Profesi
2.  Orang yang mempunyai komitmen pribadi yang tinggi, serius, mempunyai integritas tinggi dan mendalam yang bertanggung jawab atas pekerjaannya agar tidak merugikan pihak lain, merupakan ciri-ciri orang yang ...
a.      Professional
b.      Beretika
c.       Berkarakter
d.      Berintegritas
3. Sikap dari dalam diri seseorang yang harus dilakukan, dapat diandalkan dan dapat dipertanggungjawabkan setiap pekerjaan yang dilakukannya, merupakan pengertian dari ...
a.       Etika
b.      Professionalisme
c.       Professional
d.      Profesi
4.  Dalam bidang teknik industri seorang professional secara khusus mempunyai salah satu ciri professional yaitu mengistalasi maksudnya adalah ...
a.      Seorang teknik dapat mengimplementasikan kemampuan dan ilmu pengetahuannya secara profesional dibidang kerja yang dipilihnya baik dalam bidang manufaktur atau jasa.
b.      Seorang teknik industri harus mampu dalam peningkatan sistem dan dalam pemecahan masalah
c.       Kreatif dalam merancang sistem manufaktur maupun sistem solusi integratif dengan mengkombinasikan ilmu pengetahuan yang dimilki
d.      Mempunyai sikap mandiri dan terbuka serta menghargai pendapat orang lain namun cermat dalam memilih yang terbaik bagi dirinya.
5.      Seseorang melakukan pekerjaan karena mempunyai ahli dibidangnya dan meluangkan seluruh waktu, tenaga dan perhatianyan untuk pekerjaan atau dengan kata lain orang yang mempunyai komitmen pribadi yang tinggi terhadap pekerjaan, pengertian dari ...
a.       Etika
b.      Professionalisme
c.       Professional
d.      Profesi

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BAB 8 : Pertentangan Sosial dan Integrasi Masyarakat

Makalah Ilmu Sosial Dasar "Pendidikan, masyarakat, dan kebudayaan"

ORGANISASI PROFESI DAN KODE ETIK PROFESI